Pentingnya Mengajarkan Anak Menyayangi Binatang Sejak Kecil

Anda pasti pernah melihat berita viral mengenai remaja atau orang dewasa yang menyiksa binatang, apapun itu. Jika Anda adalah seorang pencinta binatang, kamu pasti akan sangat marah pada mereka. Agar hal tersebut tidak terus terjadi, apalagi jika nanti anak Anda yang melakukannya, maka Anda harus mengajarkan anak Anda tersebut menyayangi binatang sejak masih kecil.

Namun, apa saja sih keuntungan mengajarkan anak menyayangi binatang sejak kecil? Ternyata ada banyak loh, di antaranya:

  • Menumbuhkan rasa sayang

Memperkenalkan binatang pada anak sejak kecil dan mengajarkannya untuk menyayangi binatang tersebut, akan menumbuhkan rasa sayang dalam diri anak. Sebab, mereka tidak akan tega untuk menyakiti binatang apapun dan kebiasaan serta perasaan ini akan terus dibawanya hingga anak dewasa nanti. Jika pada binatang saja anak bisa sangat menyayanginya, maka anak juga pastinya tidak akan menyakiti orang lain.

  • Mengajarkan tanggung jawab

Anak yang sudah diajarkan menyayangi binatang pasti akan tertarik untuk memeliharanya. Atau bahkan, Anda memang mengajarkan anak menyayangi binatang dengan memeliharan binatang tertentu, seperti kucing, kelinci, dan sebagainya. Secara tidak langsung, Anda bisa mengajarkan anak untuk bertanggung jawab atas peliharaan anak ini. Misalnya dengan memberi peliharaan tersebut makan dan minum tepat waktu, membersihkan kotorannya, dan sebagainya. Pada awalnya, Anda bisa membantu anak untuk melakukan semua hal tersebut dengan tetap melibatkannya. Namun semakin lama, biarkan anak mengurus peliharaannya sendiri dan hanya membantunya ketika dibutuhkan.

  • Memperkenalkan tentang kehidupan

Saat ini ada banyak sekali video tentang hewan yang bisa Anda dan anak saksikan dalam media televisi maupun video streaming. Melalui tayangan tersebut, Anda bisa mengajarkan anak tentang kehidupan. Misalnya seperti kucing yang menyusui anaknya dan memindahkan anaknya ketika merasa dalam bahaya (bentuk rasa sayang induk kucing pada anaknya), dan sebagainya.

  • Baik untuk kesehatan

Tahukah Anda bahwa anak yang dibesarkan di tempat yang memiliki binatang peliharaan jarang mengalami asma atau alergi? Melansir dari situs runwildmychild sebuah studi menunjukkan bahwa anak yang berada di lingkungan dengan 2 atau lebih anjing maupun kucing saat bayi memiliki risiko lebih kecil untuk mengalami alergi dibanding yang tidak memelihara binatang.

Banyak kan manfaatnya, jadi yuk mulai kenalkan binatang paada anak dan ajarkan anak untuk menyayanginya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *