Macam-macam Sistem Keamanan di Bandara

Macam-macam Sistem Keamanan di Bandara

Keamanan adalah salah satu poin penting yang menentukan baik tidaknya suatu lokasi. Sebagai contoh, rumah dengan CCTV tanpa kabel murah sudah pasti mempunyai jaminan keamanan yang lebih tinggi dibandingkan dengan rumah yang tidak memiliki kamera pengintai. Begitu pula dengan tempat pertukaran manusia dengan intensitas yang tinggi seperti sebuah bandara, pasti akan memiliki sistem keamanan di bandara yang mumpuni.

Setiap bandara memiliki badan yang mengatur regulasi serta menyiapkan peralatan sistem keamanan yang canggih untuk menjamin keselamatan dan kenyamanan setiap orang yang ada di sana, baik sndiri untuk liburan, atau membawa keluarga dalam perjalanan dinas. Lantas, apa saja macam sistem keamanan yang ada di bandara? Simak artikel berikut untuk mengetahuinya!

  • Passenger pre-board screening

Ini adalah lapisan pertama sistem keamanan bandara. Sebelum memasuki wilayah check-in, kamu pasti akan melewati petugas AVSEC (Aviation Security) yang akan memeriksa boarding pass kamu. Setelahnya, kamu wajib melewati sebuah alat yang akan menyensor logam atau barang-barang terlarang yang ada di pakaian kamu. Di saat bersamaan, kamu wajib meletakkan bagasi dan barang-barang bawaan lain di conveyor untuk diteliti isinya menggunakan teknologi komputasi dan sinar x-ray. Bila diri dan barang bawaanmu dinyatakan aman untuk wilayah bandara serta penerbangan, maka kamu bisa lanjut ke konter check-in.

  • Passenger board screening

Usai melakukan check-in dan memasukkan bagasi di konter yang tersedia, kamu bisa langsung bergerak menuju ruang tunggu untuk menunggu waktu boarding ke pesawat. Namun, sebelum mencapai ruangan tersebut, kamu akan melewati tahap pengecekan kedua dari AVSEC. Sama seperti pada pengecekan sebelumnya, kamu akan melewati sebuah alat yang akan menyensor barang-barang terlarang untuk sebuah penerbangan. Yang membedakannya ialah, kamu wajib melepaskan pernak-pernik yang kamu kenakan, seperti jam tangan, ikat pinggang, maupun gelang tangan. Setelah melewati alat itu pun, petugas AVSEC berhak mengecek kantung-kantung celana yang kamu kenakan. Bila kamu berhasil melewati tahap ini, maka kamu bisa langsung memakai kembali pernak-pernik serta membawa tas jinjing kamu menuju ruang tunggu.

Demikianlah uraian tentang sistem keamanan di bandara. Sebagai tempat dengan protocol yang ketat, tidak mengherankan jika sistem keamanan yang diterapkan memiliki kadar berlapis. Semoga artikel ini bermanfaat, ya!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *